Menyiapkan Jaminan Pendidikan Anak dengan happyEdu

L iburan akhir tahun, nggak cuma anak-anak saja ya yang liburan sekolah tetapi sebagian orangtua juga berkesempatan mengambil jatah lib...


Liburan akhir tahun, nggak cuma anak-anak saja ya yang liburan sekolah tetapi sebagian orangtua juga berkesempatan mengambil jatah libur dari kantor alias cuti demi menyempatkan diri berkumpul bersama keluarga terutama meluangkan waktu lebih panjang bersama anak-anak tercinta. Ya, liburan akhir tahun bukan seremoni sih. Kalau budget terbatas dan prioritas orangtua lebih kepada dana pendidikan anak, kita sebagai orangtua bisa mengakalinya dengan berlibur di dalam kota saja. Banyak kok tempat-tempat wisata di dalam kota, Jakarta misalnya. Wisata Kota Tua, Taman Mini, Kebun Binatang Ragunan, dll, yang pastinya nggak mengeluarkan budget besar.

Nggak nyaman dengan cuaca yang tak menentu saat ini, jadi nggak pengin liburan ke tempat wisata? Ke mall bareng keluarga juga oke kok. Saat ini mall bukan cuma sekadar tempat belanja saja, mall juga sudah jadi tempat wisata keluarga. Nonton bareng keluarga film-film terbaru di akhir tahun, kulineran, tempat permainan anak, sampai menikmati live music di mall juga bisa.


Setiap tahun biaya pendidikan semakin naik, sudah seperti kenaikan harga tanah dan rumah. Kalimat seperti ini sering saya dengar dari para orangtua yang berjuang menyekolahkan anaknya. Makanya sebagian orangtua nggak terlalu memprioritaskan liburan sekolah harus liburan ke luar kota apalagi ke luar negeri. Yang menjadi catatan bagi mereka adalah menabung sejak dini untuk menyiapkan dana pendidikan anak.

Semakin tinggi tingkat pendidikan anak, semakin sukses pula nantinya si anak. Itulah harapan orangtua. Karena pendidikan merupakan bekal bagi anak di masa depan, pendidikan juga bekal hidup yang ditinggalkan orangtua kepada anaknya. Bisa menyekolahkan anak mulai dari pre-school sampai dengan kuliah itu merupakan kebahagiaan tersendiri bagi orangtua mana pun. Tak ada satu pun orangtua yang mau anaknya tak bersekolah, tapi biaya pendidikan yang tinggi sering menjadi hambatan untuk anak mengenyam bangku sekolah.

Memang sudah bukan rahasia lagi kalau dana pendidikan semakin melonjak. Solusinya selain menyiapkan dana pendidikan sejak dini adalah dengan asuransi pendidikan. Dana pendidikan dan asuransi pendidikan tentu berbeda. Dana pendidikan biasanya berupa tabungan khusus untuk dana pendidikan anak, sedangkan asuransi pendidikan adalah asuransi yang mempersiapkan sejumlah dana pendidikan yang bisa digunakan untuk masa yang akan datang dan dilengkapi dengan proteksi. Perlindungan atau proteksi yang dimaksud bertujuan untuk menjamin jika ada sesuatu atau hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. 

Baru saja kita mendapatkan musibah tsunami Banten dan Lampung. Ya, musibah yang terjadi disaat orang-orang sedang berlibur bersama keluarga. Lagi-lagi saya sering membahas mengenai ketidakpastian dalam hidup, musibah, kecelakaan, dan kehilangan termasuk didalamnya. Setelah musibah terjadi, ada keluarga yang ditinggalkan baik itu istri, suami, atau anak. Disini asuransi berperan penting untuk orang-orang yang ditinggalkan. Contohnya asuransi happyEdu asuransi santunan pendidikan dari happyOne.id.

asuransi pendidikan


Asuransi pendidikan happyEdu adalah Asuransi Mikro yang memberikan perlindungan dimana risiko yang dijamin dan manfaat asuransi antara lain:

Santunan Biaya Pendidikan Jika Tertanggung Utama Meninggal Dunia Karena Kecelakaan: Apabila selama berlakunya asuransi ini Tertanggung Utama meninggal dunia karena kecelakaan dan Tertanggung masih mempunyai tanggung jawab dalam pembiayaan sekolah anaknya maka Penanggung akan membayarkan manfaat santunan Pendidikan kepada anak Tertanggung sesuai dengan jumlah santunan yang tertera dalam Ikhtisar Pertanggungan.

Santunan Perlengkapan Sekolah Jika Tertanggung Utama Meninggal Dunia Karena Kecelakaan: 
Apabila selama berlakunya asuransi ini Tertanggung Utama meninggal dunia karena kecelakaan dan Tertanggung masih mempunyai tanggung jawab dalam pembiayaan sekolah anaknya maka Penanggung akan membayarkan santunan Perlengkapan kepada anak Tertanggung sesuai dengan jumlah santunan yang tertera dalam Ikhtisar Pertanggungan.

Santunan Biaya Pemakaman Karena Kecelakaan:
Apabila selama berlakunya asuransi ini Tertanggung Utama meninggal dunia karena kecelakaan maka Penanggung akan memberikan santunan biaya pemakaman sesuai dengan jumlah santunan yang tertera di dalam Ikhtisar Pertanggungan.

Asuransi happyEdu cukup terjangkau, hanya dengan nilai premi Rp 100.000 sampai dengan Rp 180.000 sudah terproteksi selama periode 1 tahun. Asuransi berlaku 24 jam sehari di mana pun di seluruh wilayah Republik Indonesia atas risiko kecelakaan diri yang tidak dikecualikan dalam polis. Anak yang ditanggung adalah anak dengan usia mulai dari 1 tahun sampai dengan 21 tahun. Proses pengajuan polis juga klaim bisa dilakukan dengan mudah yakni melalui website happyOne.id. Dengan happyEdu jaminan pendidikan anak tetap ter-cover jika terjadi sesuatu yang tidak direncanakan dan diluar keinginan kita. #BeTheHappyOne





You Might Also Like

33 comments

  1. Untuk anak memang harus nomor satu ya Mba Tuty, apalagi jaminan pendidikannya.
    Alhamdulillah sudah nemu yang pas dan sreg sangat melegakan jadinya

    ReplyDelete
  2. iya mbak semangat nabung buat anak ya, bisa ikut asuransi juga cara nabungnya

    ReplyDelete
  3. Anak emang the number one ya mba hehe, pokoknya apa apa harus anak dulu. Apalagi kalau ngomong soal pendidikan, pengen nya kasih yang terbaik gitu untuk Anak.

    ReplyDelete
  4. aku selalu senang dengan asuransi2 pendidikan
    salah satunya happy edu ini ya
    ada santunan biaya dan perlengkapan sekolah
    udah gitu prosesnya memudahkan gak ribet

    ReplyDelete
  5. Biaya pendidikan anak memang luar biasa sekarang. Saya baru masukin anak SD rasanya wow banget..
    Harus pinter2 menyiapkan Dana pendidikan anak..

    ReplyDelete
  6. pegeam happyedu dari happy one ini yang paling keren menurutku, bisa mempersiapkan pendidikan anak-anak, jadi gak tiba masa tiba akal

    ReplyDelete
  7. Mba, bener banget kalau biaya pendidikan anak tuh makin naik terus. Gelisah nih mba. Hahhaa. Tapi untunglah skarang ada asuransi yang bisa menjamin pendidikan anak ya

    ReplyDelete
  8. Biaya pendidikan memang harus dipikirkan. Makanya ketika anak-anak saya lahir, yang pertama kali dipikirkan sama suami adalah membuat asuransi pendidikan

    ReplyDelete
  9. Anak emang yang paling utama, nasib juga enggak ada yang tahu. Ini asuransi yang bagus untuk keterjaminan pendidikan anak ya bun

    ReplyDelete
  10. asuransi pendidikan penting sekali buat anak2 kita ya. ini bisa aku rekomendasikan ke adik2ku. kebetulan emang pas buat mereka.

    ReplyDelete
  11. Memang penting ya mba siap sedia itu jd segalanya gampang. Saya ga nyiapin sih..memang keteter saat thn yg sa hrs masukin yg kuliah, sma dan smp untungnya si sulung dpt beasiswa ke luar negeri jd tertolong banget...

    ReplyDelete
  12. Sampai saat ini, aku belum pernah ikut lagi asuransi pendidikan untuk anak.
    Karena kurang referensi siih...lebih tepatnya.

    ReplyDelete
  13. Aku suka baca2 ttg asuransi pendidikan. Nyari informasi sebanyak mungkin. Soalnya penting banget untuk tabungan anak2.

    ReplyDelete
  14. Happy edu sepertinya banyak membantu ya mbak dalam menjamin pendidikan anak

    ReplyDelete
  15. Preminya cukup bayar antara 100rb - 180 ribu? Nggak ada lagi premi per bulan yang harus dibayarkan ya? Terjangkau banget ya kalo setahun hanya bayar segitu. Ntar aku woro-woro ke adik-adikku agar ambil Asuransi HappyEdu

    ReplyDelete
  16. Proteksi pendidikan anak memang harus dinomor satukan ya mba.. untung sekarang ada happy edu yg kasih alternatif proteksi dg harga terjangkau :)

    ReplyDelete
  17. Aku sampai anak 2 nih nasih bingung nyari asuransi pendidikan yang mana. Terimakasih mba ini happy edu bisa jadi pertimbangan aki dan suami banget

    ReplyDelete
  18. Cukup terjangkau ya, Mbak. Aku ini ikut tabungan berencana sebulannya paling dikit 200 ribu lho setornya. Ini demi anak, yaaaa pengalamanku dulu sekolah susah sekali cari dana menjadikanku sadar akan pentingnya pendidikan yang terbaik untuk anakku.

    ReplyDelete
  19. Aku salfok sama premi happy EDu ini murah banget ini terjangkau ya mba hanya 100k -180k bolelah aku rekomen ke suami tentang ini

    ReplyDelete
  20. Alhamdulillah ya ada asuransi yang preminya terjangkau gini. Jadi tetep tenang ketika sudah ada asuransi gini.

    ReplyDelete
  21. Aku kalau nanti punya anak juga mau asuransi pendidikan biar gak ribet kalau mau sekolah karena biaya udah diatur

    ReplyDelete
  22. Emang betul biaya pendidikan anak harus disiapkan nih sebelum uangnya dipakai foya-foya ya. Tiap tahun tambah mahal.

    ReplyDelete
  23. bedanya asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan itu apa ya? aku masih overlapping nih keduanya?

    ReplyDelete
  24. happy edu asyik juga ya karena ada manfaat lain selain pembiayaan pendidikannya itu sendiri.

    ReplyDelete
  25. Itu kok asuranya murah ya mba, apa lagi biaya pendidikan sekarang mahal banget.. Harus mempersiapkan asuransinya nih untuk anak-anak

    ReplyDelete
  26. Memang harus dipersiapkan dengan baik banget ya mbaa pendidikan anak-anak kita nantinya

    ReplyDelete
  27. setelah urusan rumah (yg masih belum beres benar siih)
    saya juga udah warning ke Suami agar gak terlena untuk menyisihkan tabungan pendidikan untuk anak-anak, utamanya Si Kakak nih yang emang bentar lagi masuk usia sekolah.
    ini jadi tertarik iih dengan gambaran Happy Edu :)

    ReplyDelete
  28. pendidikan anak memang harus dipikirkan sejak dini yaa, Mba, agar anak-anak bisa tenang belajar dan mencapai cita-citanya tanpa perlu susah mikirin biayanya.

    ReplyDelete
  29. Kalau biaya pendidikan udah disiapkan, memang bikin hati jadi tenang. Sebab pendidikan itu yang penting buat anak. Kalau ada apa-apa, istilahnya orangtua tinggal kipas-kipas gitu hehe. Apalagi ongkos macem-macem udah pada naik. Mau gimana pun harga sembako mengguncang keuangan rumah tangga, tetep nggak ada yang menggoncang hak anak untuk dapet pendidikan terbaik.

    ReplyDelete
  30. Kayaknya pernah denger asuransi Happy ini. Kalau nggak salah yang bisa all in 1 itu bukan ya? Kalau iya, wah hebat banget emang nih sekarang malah bikin HappyEdu juga buat anak2. Ini membantu sekali buat kita yang kesulitan mengatur tabungan pendidikan untuk anak.

    ReplyDelete
  31. Senang ya mba kalau bisa memberikan proteksi dalam bentuk apapun kepada orang-orang tercinta kita. Termasuk juga pendidikan untuk anak melalui happyedu gini Jadi kita sudah memiliki perlindungan yag maksimal terkait dengan dana pendidikan.

    ReplyDelete
  32. Makin k sini biaya pendidikan makin mihil klo ga nabung atau asuransi keteteran...

    ReplyDelete
  33. wah benar sekali ya kak, sangat penting untuk menyiapkan jaminan pendidikan anak untuk masa depan mereka. Asuransi pendidikan sangat penting banget

    ReplyDelete

Canva Magic Write