Pages

  • Home

travel beauty


Tahun 2017 akan berakhir nih! Hayoo siapa yang nggak rela berpisah dengan tahun ini? Atau malah bersuka cita menyambut tahun 2018? Kalian merasa nggak sih hari-hari menjelang akhir tahun waktu terasa dua kali lebih cepat. Waktu sepertinya nggak sabar menyongsong tahun yang baru. Mungkin sang waktu jenuh atau ingin move on dan sudah merangkai resolusi-resolusi yang sudah ditulis rapi dalam buku harian. Ahh, itu bukan waktu tapi saya. Waktu nggak akan berubah ia tetaplah waktu. Apa yang menjadi keinginan saya dan teman-teman yang belum tercapai di 2017 semoga saja terwujud di 2018.


Rencana Memiliki Kendaraan Pribadi 

Beberapa tahun belakangan saya dan suami sudah punya rencana ingin punya kendaraan pribadi. Karena kami berdua suka merencanakan travelling dan punya banyak rencana juga untuk travelling dengan kendaraan pribadi, biar lebih puas mengeksplore setiap kota-kota tujuan. Tapi karena masih prioritas dengan kebutuhan-kebutuhan lain jadilah rencana punya kendaraan pribadi ditunda dulu. Tapi saya yakin kalau sudah punya niat dan rencana untuk membeli pasti ada solusi dan jalan yang tak terduga mendapatkannya. Seperti yang saya bilang sebelumnya meski belum tercapai di tahun-tahun lalu, siapa tahu terwujud di tahun ini.

Mobil123.com Portal Otomotif No.1
Ngomongin kendaraan pribadi atau mobil meskipun belum terwujud untuk beli tapi saya selalu update dengan berita otomotif. Jadi saya bisa dapat informasi mengenai mobil-mobil keluaran terbaru, mobil apa saja yang banyak disukai pengendara, jenis mobil apa yang hemat bahan bakar, dsb. Dengan sering membaca berita-berita seperti ini tentunya nanti saat sudah terkumpul tabungan jadi tambah mantap deh pilihannya mau mobil yang seperti apa. Kalau saya sih pastinya mobil yang nyaman buat perjalanan jauh ya.

Saya juga suka cek-cek harga mobil, sedang mengalami kenaikan harga atau enggak. Biasanya saya nggak cuma ngecek harga mobil baru saja sih, tapi juga harga mobil bekas. Apalagi sekarang banyak website yang menawarkan kemudahan jual beli mobil. Seperti Mobil123.com portal otomotif no.1 yang sudah lama eksis di dunia otomotif ini menyajikan secara detail mobil yang dijual baik itu baru ataupun bekas. Nggak perlu repot-repot lagi keliling ke tempat penjualan mobil, apalagi kalau kita masih butuh informasi nggak langsung beli. Untuk lebih mempermudah lagi saya install aplikasi Mobil123 di handphone saya, biar bisa ngecek jual beli mobil kapan pun dan dimana pun. 

Saat mengikuti event Mobil123.com, happy banget bisa dapat ilmu seputar kendaraan pribadi

Aku dan Aplikasi Mobil 123.com

Saya termasuk suka yang serba praktis, maklum saja lagi menikmati zaman digital. Makanya untuk mencari informasi seputar kendaraan pun saya menggunakan aplikasi, jadi nggak ngandalin komputer atau laptop. Kalau lagi di jalan agak susah buka laptop kecuali kalau kebetulan lagi nongkrong. Enak nya ada aplikasi bisa buka dimana saja dan kapan saja tanpa ribet. Saya senang banget Mobil123.com ini ada aplikasinya jadi bisa sering-sering cari informasi seputar kendaraan. Lebih jelasnya berikut fitur-fitur favorit saya di aplikasi Mobil123.com:

1. Fitur Berita


Fitur berita yang ada di aplikasi Mobil123.com menyajikan berita-berita seputar otomotif, mengenai mobil baru, review mengenai mobil-mobil yang biasa digunakan untuk travelling, fitur keselamatan yang ada pada mobil, review test drive mobil terbaru, dan masih banyak lagi. Nggak cuma mobil saja, motor terbaru, review mengenai tipe motor tertentu dan jual beli motor juga ada. Baca berita-berita seputar otomotif yang ada di aplikasi ini nggak akan ketinggalan info dan berita.


Selain berita otomotif kita bisa lihat informasi kendaraan yang di rekomendasikan oleh Mobil123.com.  Teknologi yang disematkan pada mobil-mobil terbaru saat ini menjadi daya tarik pembeli. Saya dan suami suka banget mengintip teknologi apa saja yang ada pada mobil yang di rekomendasikan. Lumayan kan dapat info seperti ini bisa jadi pertimbangan dalam memilih mobil.




2. Fitur Chat

Ini dia nih fitur yang oke banget. Kita bisa chat langsung dengan penjual mobil atau motor. Menurut saya ini praktis banget, kita bisa nanya secara mendetail kepada penjual. Kalau mobil yang dijual mobil bekas kita bisa tanyakan itu mobil sudah dipakai berapa lama, histori pemakaian mobil, pernah mengalami kecelakaan atau enggak, dan juga mengenai dokumennya lengkap atau enggak. Jadinya dalam hal jual beli mobil dan motor penjual lebih transparan, pembeli jadi lebih puas karena dapat info yang detail.



Selain itu dengan adanya fitur chat, kita bisa minta penjual mengirimkan foto setiap sisi kendaraan. Meskipun penjual sudah memberi informasi secara mendetail tapi lebih puas bisa lihat foto nya, memang sih lebih puas lagi bisa lihat langsung. Kendalanya kalau pemilik mobil lokasinya jauh, nggak ada salahnya via chat terlebih dahulu kalau sudah matang pertimbangannya baru deh janji ketemuan.

3. Memiliki Dua Pilihan Layout



Aplikasi Mobil123.com ini uniknya memberikan pilihan layout saat melihat iklan mobil. Kita tinggal pilih lebih nyaman melihat layout yang mana. Kalau saya suka dua-duanya. Kalau lagi pingin lihat mobil apa saja yang di rekomendasikan saya pilih layout yang banyak foto nya. Kalau lagi cari mobil tertentu tinggal cari saja nama mobil nya. Kembali ke kita merasa lebih mudah dengan layout yang mana.

Komplit, semua yang dicari ada di aplikasi Mobil123.com. Makanya saya suka bolak-balik buka aplikasi ini. Siapa tahu tabungan udah terkumpul udah punya pilihan yang tepat, udah punya pilihan mobil idaman. Bisa dipastikan hari-hari saya kedepannya akan semakin dekat dengan aplikasi Mobil123.com.







Share
Tweet
Pin
Share
38 Comments


Belanja adalah kegiatan yang sangat menyenangkan. Jadi wajar saja kalau semua orang senang melakukannya. Bahkan belanja juga diketahui dapat menurunkan tingkat depresi dan stress pada seseorang. Bagi teman-teman yang gemar belanja tapi pengen murah dan nggak murahan, ITC Depok adalah pilihan paling menarik untuk bisa mendapatkan aneka jenis produk dengan harga grosir yang lebih murah pastinya.

ITC Depok ini merupakan pusat perbelanjaan dan mall yang ada di kota Depok dan dikenal sebagai pusat perbelanjaan dan mall yang serba ada dengan harganya yang murah-murah. Apapun produk yang ingin dicari, semuanya bisa dengan mudah didapat disini. Apalagi tempatnya ini juga sangat seru dan menyenangkan, buat betah berlama-lama belanja di ITC Depok. 

Memang sih, kalau berbicara mengenai pusat perbelanjaan di Depok, ada banyak sekali jumlahnya. Masing-masing mall ini juga menawarkan promosi-promosi menarik. tapi tetap saja tidak menggeser posisi ITC sebagai pusat perbelanjaan dan mall yang paling difavoritkan. Pusat perbelanjaan dan mall yang berada di kawasan Margonda Raya ini memang menawarkan banyak sekali hal menarik, terutama sekali dari pilihan produknya yang sangat lengkap dan benar-benar serba ada. Selain itu, mereka juga menerapkan harga grosir untuk setiap produk. Jadi bisa dipastikan kalau harga produk disini pastinya lebih murah. 


ada supermarket nya juga
Apapun kebutuhan dan barang apapun yang kita butuhkan dan inginkan semuanya bisa ditemukan di pusat perbelanjaan dan mall ini. Mulai dari produk fashion dari brand lokal hingga internasional, perlengkapan dapur, barang elektronika, gadget, kebutuhan pribadi dan masih banyak lagi lainnya. Bahkan tidak hanya pilihan produknya saja yang lengkap, disini juga menyediakan banyak sekali penawaran menarik, termasuk diantaranya adalah promo-promo yang super gila dan bahkan terdengar tidak masuk akal. 

Dari segi lokasi, pusat perbelanjaan dan mall ini juga sangat strategis sehingga mudah untuk dijangkau. Yang paling menarik itu, tempatnya sangat nyaman dan banyak fasilitas menarik yang tersedia, mulai dari tempat nongkrong, tepat makan, tempat nonton, arena bermain anak dan masih banyak lagi lainnya. Jadi selain berbelanja murah, di pusat perbelanjaan dan mall ini sekaligus bisa bersenang-senang. 

Ada banyak sekali fasilitas menarik yang ada di pusat perbelanjaan dan mall ini, seperti café, restaurant, bioskop dan masih banyak lagi lainnya. Selain sebagai tempat belanja, pusat perbelanjaan dan mall ini juga seringkali menjadi pilihan untuk mereka yang ingin hang out seru bersama teman. Ini membuat pusat perbelanjaan dan mall yang baru dibangun pada tahun 2006 ini selalu ramai dipadati oleh pengunjung, baik pengunjung yang datang dari dalam kota maupun dari luar kota.

tempat nongkrong nya asik
Dengan berbagai penawaran menarik ini, tidak heran jika kemudian mall ITC Depok menjadi salah satu tempat tujuan belanja atau tempat nongkrong yang paling favorit. Bahkan tidak hanya bagi masyarakat di Depok dan sekitarnya saja. Namun juga tidak sedikit pengunjung yang datang dari luar kota sekadar untuk bisa berbelanja dan menikmati berbagai hiburan di pusat perbelanjaan dan mall ini. 

Nah, yang paling menarik dari pusat perbelanjaan dan mall ini adalah bahwa mereka selain memberikan berbagai fasilitas dan promosi menarik, lokasinya juga benar-benar sangat strategis dan mudah untuk dijangkau. Jadi nggak perlu khawatir akan mengalami kesulitan untuk bisa sampai ke pusat perbelanjaan dan mall ini. 

Mudahkan akses menuju ITC Depok? Yang ingin berburu barang-barang berkualitas dengan harga grosir yang murah, segera saja datang ke pusat perbelanjaan dan mall ITC yang ada di kota Depok ini.  Happy shopping and happy hunting ya.




Share
Tweet
Pin
Share
6 Comments

Baru-baru ini Prudential Indonesia  secara resmi menyerahkan sebuah Mesin Apheresis kepada Yayasan Onkology Anak Indonesia  (YOAI) yang akan digunakan di Rumah Sakit Universitas Hasanudin, Makasar. Donasi ini merupakan wujud komitmen Prudential Indonesia untuk terus berfokus kepada perlindungan kondisi kritis. Donasi Mesin Apheresis bukan pertama kalinya, tetapi merupakan donasi yang keenam kalinya yang dilakukan oeleh Prudential Indonesia melalui kerjasama dengan YOAI. 

Mesin Apheresis sangat berguna untuk membantu anak penderita kanker, terutama untuk menurunkan sel darah putih pada penderita kanker darah atau leukimia dimana kita ketahui kalau penderita leukimia mengalami peningkatan sel darah putih pada tubuh. Dengan Mesin Apheresis bisa membantu membuang sel-sel kanker yang beredar dalam tubuh dan tetap mempertahankan sel darah yang sehat dalam waktu yang cepat. Mesin ini juga bisa berfungsi sebagai donor darah Apheresis dan penyakit neurologi.


Mesin Apheresis sendiri sudah didistribusikan ke beberapa Rumah Sakit. Berikut daftar Rumah Sakit yang telah menerima Mesin Apheresis dari Prudential: RSKD Dharmais Jakarta, RSUD Dr. Soetomo Surabaya, RSUP Sanglah Denpasar, RS dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta, RSUP dr. Sardjito Yogyakarta, dan RS Universitas Hasanudin Makasar.

Prudential merupakan lembaga asuransi jasa keuangan yang menjawab kebutuhan nasabahnya dalam pelayanan kesehatan, teemasuk pelayanan dalam memberikan rawat inap yang baik sehingga keluarga dapat fokus untuk memulihkan diri dari penyakit. Program tanggung jawab sosial Prudential Indonesia berfokus pada tiga pilar, yakni kesehatan, pendidikan, dan kesiaoan penanggulangan bencana. Dibidang kesehatan Prudential tekah lama bekerjasama dengan YOAI terhitung sejak tahun 2003. Kerjasama yang dilakukan berupa bantuan pengobatan anak-anak dan renovasi bangsal khusus anak-anak penderita kanker di Rumah Sakit Kanker, salah satunya Rumah Sakit Kanker Dharmais, Jakarta.


Rencana kedepannya Prudential Indonesia akan mendonasikan lebih banyak lagi Mesin Apheresis ke Rumah Sakit-Rumah Sakit Umum yang menerima pasien kanker anak di Indonesia. Semoga program-program tanggung jawab sosial Prudential terus berjalan dan bermanfaat untuk kebaikan kita semua ya.





Share
Tweet
Pin
Share
6 Comments

Berbagi tidak selalu harus dalam bentuk uang. Agar kegiatan berbagi lebih tepat sasaran sebaiknya apa yang ingin dibagikan hendaknya disesuaikan dengan target. Banyak pertimbangan ketika kita memutuskan untuk mendirikan suatu ruang untuk berbagi atau berkontribusi di bidang mencapai kehidupan yang lebih baik. Tantangan pendidikan yang dihadapi anak-anak Indonesia adalah tanggungjawab kita semua, dan hanya dengan bekerjasama kita dapat membuat perubahan. Menjadi Hero Zaman Now banyak caranya, nggak cuma banyak bicara menuntut perubahan, tapi menciptakan suatu perubahan dimulai dari yang terdekat.

Kadang suka miris melihat berita di televisi bagaimana anak-anak menempuh jalan dan jarak yang cukup menuju sekolah dan sering nggak jadi sekolah karena sekolah terendam banjir. Kemudian banyak orang memprotes lambatnya kinerja peguasa terutama menyikapi bangunan sekolah yang tak layak pakai, dan seringnya berita yang di share mengenai anak-anak yang tak bisa melanjutkan sekolah karena orangtua nya yang sakit dan tak mampu meyekolahkan. Lantas sampai dimana pesan-pesan dan berita-berita itu ditanggapi secara serius. Apa yang sudah kita perbuat?

Saya suka malu pada diri sendiri karena tak bisa berbuat banyak, padahal kalau mau melek sedikit nggak perlu jauh-jauh, yang terdekat dengan kita pun masih ada anak-anak putus sekolah karena terbentur dana. Kalau kita mau kita bisa memberikan akses pendidikan kepada anak-anak yang putus sekolah ataupun tidak sejahtera agar nantinya ada peluang buat mereka untuk lepas dari ketidaksejahteraan. Kita lah seharusnya yang menjadi pahlawan untuk membuat perubahan nyata dalam kehidupan anak-anak putus sekolah yang ada disekitar atau terdekat dengan kita. Seperti yang dilakukan oleh Kak Mukafi Solihin atau biasa dipanggil Kak Miing yang mendirikan "Semanggi".


Kak Miing (tengah)


Awal Mula Terbentuk Semanggi 

Kak Miing awalnya pernah menjadi volunteer di Rumah Belajar AnakLangit, rumah tempat anak-anak putus sekolah dan anak jalanan mendapatkan pendidikan dan bimbingan dari kakak-kakak volunteer. Seiring waktu Kak Miing dan tiga temannya dari lembaga berbeda memutuskan untuk bersama-sama membangun sebuah komunitas, dimana pada awalnya hanya ruang untuk berbagi saja. Namun sambil berjalan dan ada perkembangan dari hanya ruang berbagi megerucut pada bidang seni budaya. Saya sempat bertanya kepada Kak Miing saat mengunjungi Semanggi Center. Kenapa bidang seni budaya yang dipilih?

Kak Miing dan Kakak-Kakak Pembimbing yang Menjadi Volunteer di Semanggi Center
Dalam sudut pandang Kak Miing ada celah kosong di sistem pendidikan kita, bahwa setiap sekolah atau lembaga pendidikan hanya menjadi seperti pabrik kepintaran dimana derajat seseorang dihitung hanya secara kuantitatif saja. Hal ini tidak haya dilakukan oleh lembaga resmi pemerintah saja, bahkan dilakukan oleh organisasi-organisasi sosial yang mengusung misi pendidikan. Karena kegelisahan ini lah SEMANGAT BERBAGI (SEMANGGI) hadir untuk sedikit memberi ruang pada setiap orang untuk bisa sedikit mengolah rasa. Maka SENI BUDAYA adalah ruh utama dari gerakan Semanggi Foundation selama ini. Dan tempat untuk mewujudkan semangat saling berbagi ini dinamakan Semanggi Center.


Semanggi Untuk Semua

Menurut Kak Miing pada prinsipnya Semanggi buat siapa saja baik anak-anak, remaja, orang dewasa, kaya, miskin, semua boleh. Namun pada perjalanannya memang lebih banyak anak-anak dan remaja dari keluarga pra sejahtra (kalo bahasa pemerintahnya). Ada tiga program utama Semanggi , yaitu:

1. Social Campaign melalui media seni budaya
anak-anak yang mengikuti kelas tari saat tampil di  Pekan Raya Indonesia 2017


2. Pendidikan (TK/PAUD)
adik-adik yang sedang belajar bersama kakak pembimbing
adik-adik TK

3. Pendidikan kesenian dan keterampilan (Violin Class, Traditional Dance Class, Writing Class, Painting Class, etc)

setiap hari Rabu mulai dibuka kelas menjahit untuk para ibu-ibu semuanya gratis
writing class untuk anak-anak SMA dan kuliah
Saat ini anak-anak yang mengikuti kelas tari ada 10 orang, kelas biola 5 orang, kelas menggambar 13 orang, dan yang mengikuti TK/PAUD berjumlah 22 orang. Donasi  yang diterima di Semanggi berbentuk pikiran, tenaga, pengajar, dll. Untuk donasi dalam bentuk finansial atau barang juga diterima tapi melalui proses yang agak panjang kata Kak Miing. Karena pendanaan selama ini memang lebih banyak dari business unit yang dijalankan oleh Kak Miing dan teman-teman. Kenapa Kak Miing dan teman-teman sangat selektif sekali terhadap bantuan yang berbentuk barang atau finansial? "Karena kami over confidence bahwa kami bisa lakukan semua dengan tenaga kami", tutur Kak Miing.

Saya salut dengan inisiatif Kak Miing dan teman-teman mendirikan Semanggi Center. Oh ya, Semanggi Center ini lokasinya di Cikokol Tangerang dekat dengan Gedung BPJS. Saat Kak Miing aktif di Rumah Belajar Anak Langit pun banyak anak didik Kak Miing yang sudah mulai mandiri dan bekerja sekarang. Saya setuju dengan kalimat bahwa masa depan Indonesia yang lebih baik ada di tangan anak-anak. Semoga kegiatan yang dilakukan Kak Miing dan teman-teman bisa menginspirasi kita semua agar bisa turut berbagi. Seperti juga yang dilakukan Dompet Dhuafa yang membantu mewujudkan masa depan anak-anak Indonesia dengan memberikan program pendidikan dan beasiswa bagi anak-anak Indonesia yang tidak mampu.






Share
Tweet
Pin
Share
22 Comments

Memperingati hari ulang tahun biasanya dirayakan dengan cara masing-masing, ada dengan seremoni ataupun hanya makan bersama. Green Pramuka Square (GPS) tanggal 21 Desember kemarin merayakan HUT pertamanya dengan mengadakan syukuran dan berdonasi kepada anak-anak penyintas kanker dari Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI).

YKAKI adalah rumah singgah bagi anak-anak penyintas kanker. YKAKI yang digagas dan didirikan oleh Ibu Ira Soelistya yang juga menjadi Ketua Yayasan Kasih Kanker Anak Indonesia ini mendirikan YKAKI dengan tujuan membantu perjuangan para orangtua mendampingi putra-putrinya dalam pengobatan dan perawatan termasuk pendidikannya. YKAKI didirikan juga karena latar belakang bu Ira saat merawat anaknya yang juga penderita kanker yang harus mondar-mandir ke Belanda. Bu Ira sendiri benar-benar merasakan betapa sulitnya masa-masa membawa anaknya berobat sampai ke Belanda, mencari tempat tinggal sementara selama berobat sampai mengeluarkan biaya transportasi yang dikeluarkan untuk menuju ke rumah sakit sampai akhirnya Tuhan berkehendak lain dan anak Bu Ira kini telah berpulang.


Kanker memang tidak kenal usia, anak-anak pun tak luput dari penyakit yang satu ini. Menurut data WHO pada akhir Desember 2015 jumlah penderita kanker di dunia sebanyak 14,1 juta orang dimana 4% penderitanya adalah anak-anak. Dan berdasarkan data yang dikumpulkan dari Kementrian Kesehatan pada tahun 2007 menyebutkan ada sekitar 4100 kasus kanker pada anak dengan rentang 5-14 tahun di Indonesia.

Bu Ira sangat mengapresiasi kepedulian yang ditunjukkan oleh Green Pramuka Square terhadap anak-anak penyintas kanker. Kepedulian masyarakat dan berbagai pihak sangat membantu penanganan kanker pada anak. Bu Ira juga menghimbau agar pemahaman mengenai kankerpada anak perlu di sosialisasikan setiap saat agar bila ditemukan gejala-gejalanya dapat segera ditangani di rumah sakit yang menangani pengobatannya. Dengan begitu keterlambatan pengobatan dapat dihindari dan semakin banyak orang yang dapat tertolong.

Penyerahan donasi dari Green Pramuka Square kepada Ketua Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
Liza Monalisa selaku General Manager Green Pramuka Square memaparkan sebagai sebuah entitas bisnis GPS nggak hanya fokus dalam pengelolaan dan pengembangan usaha saja, namun juga dalam nilai-nilai sosial. Ini sebagai wujud kepedulian dan komitmen GPS dalam menciptakan kehidupan yang lebih baik untuk sesama. Oleh karena itu Green Pramuka Square yang mengusung konsep lifestyle shopping ini ingin menjadikan peringatah hari jadi nya yang pertama terasa lebih bermakna dengan berbuat sesuatu yang sangat berarti bagi anak-anak penyintas kanker yang bernaung dalam YKAKI.


Mbak Wanda tim manajemen Green Pramuka Square
Green Pramuka Square juga turut berbagi keceriaan dengan mengajak anak-anak penyintas kanker dari YKAKI yang hadir pada saat acara syukuran dengan jumlah anak sekitar 35 orang ini bermain bersama di arena permainan berada di dalam mall. Mbak Wanda tim manajemen GPS yang saya temui saat menjaga anak-anak yang sedang bermain sempat khawatir kalau anak-anak kelelahan, tapi anak-anak kelihatan sangat senang bermain. Masalah snack dan makanan yang diberikan memang sudah di wanti-wanti dari YKAKI. Anak-anak ini tidak boleh diberikan makanan dan minuman yang mengandung 3P yaitu Pengawet, Pewarna dan Perasa. Anak-anak peyintas kanker benar-benar di kontrol makanannya.


Ibu dan anak penyintas kanker asal Lampung
bermain bersama
Saya sempat ngobrol juga dengan seorang ibu yang mendampingi anaknya bermain. Ibu yang berasal dari Lampung ini mengaku sangat terbantu dengan adanya YKAKI, jadi nggak harus mondar-mandir Lampung-Jakarta-Lampung lagi. Sementara tinggal di YKAKI dulu bersama sang suami mendampingi anaknya yang baru semata wayang. Selain kasian karena anak capek berkendaraan juga mengurangi beban biaya buat ongkos atau penginapan. YKAKI tak cuma rumah singgah, tapi YKAKI juga menyediakan area bermain juga menghadirkan guru-guru untuk anak-anak belajar. Jadi anak-anak tetap nyaman dan nggak merasa berbeda dengan anak-anak lain.

Ini beberapa Stupa Art Collection yang di vote pengunjung mall untuk donasi
Oh ya, program donasi yang diadakan oleh Green Pramuka Square dimulai sejak awal Desember 2017. Cara berdonasinya pun unik. Pengunjung mall cukup memberikan vote pada kegiatan Stupa Art Competition yang merupakan kompetisi melukis di atas media berbentuk telur setinggi hampir satu meter yang diadakan oleh Green Pramuka Square. Setiap pengunjung yang memberikan 1 Vote berarti pengunjung sudah memberikan sumbangan kepada anak-anak penyintas kanker di YKAKI senilai 10 ribu rupiah. 



Total donasi yang dikumpulkan sampai dengan tanggal 20 Desember sudah mencapai 20 juta rupiah dan inilah yang didonasikan kepada YKAKI. Syukur Alhamdulillah ya, semoga donasi-donasi kepada anak-anak kanker di YKAKI terus bertambah. Don't let the kids fight cancer alone.




Share
Tweet
Pin
Share
30 Comments

Confidence berhasil mengumpulkan 10 ribu testimoni dari konsumen yang menggunakan popok khusus orang dewasa. Ini merupakan bukti bahwa Confidence dipercaya oleh masyarakat Indonesia.

Rabu, 20 Desember 2017 bertempat di Mawar Room Balai Kartini, Jakarta saya mengikuti event pemberian penghargaan Rekor MURI kepada Confidence yang telah berhasil mengumpulkan testimoni dari konsumen sebanyak 10 ribu testimoni yang menceritakan kenyamanan pemakaian popok dewasa Confidence. Testimoni tersebut dikirimkan konsumen popok dewasa yang telah menggunakan dan merasakan sendiri kenyamanannya yang dikirimkan ke website www.confidence-adultcare.com selama periode Juni-Oktober 2017.

Event yang diadakan sejak pagi hingga siang hari ini dihadiri oleh beberapa komunitas lansia di Jakarta. Ada sekitar 100 orang lebih yang hadir termasuk media dan blogger, rame banget. Selain penyerahan penghargaan Rekor MURI, banyak kegiatan-kegiatan seru yang diadakan seperti lomba photo booth yang berhadiah voucher belanja jutaan rupiah, posting berbagai kegiatan seru di Facebook bisa dapetin pouch, juga doorprice yang hadiahnya lumayan bermanfaat buat para pemenang. Mau tau apa hadah doorprice nya? Ada rice cooker, blender, setrika, dan ada juga satu paket produk Tupperware. Pastinya seru.

menyanyikan lagu Indonesia Raya
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama, dilanjutkan dengan senam kreasi dari komunitas For Me yang berasal dari Kebayoran Baru dan Perguruan Silat se-Jakarta. Saat perguruan silat tampil penonton pada ngakak, karena ada bocah kecil yang performance nya bikin gemesin. Ditambah lagi dengan pantun Betawi yang kocak. Pembukaan acara benar-benar buat penonton dibikin nggak ngantuk.

Aksi silat sang bocah

Confidence Popok Dewasa Nyaman Digunakan Layak Mendapatkan Pengharagaan Rekor MURI

Manajemen Popok Dewasa Confidence yang diwakili oleh Nirma Sofiawati selaku Head of Marketing Adult Care PT Softek Indonesia dalam sambutannya mengatakan bahwa ia dan pihak manajemen merasa gembira karena telah berhasil meraih penghargaan Rekor MURI untuk Testimoni Terbanyak. Ini membuktikan banyak konsumen yang nyaman dengan penggunaan popok dewasa Confidence. Kedepannya Confidence akan terus berusaha untuk menjadi produk popok dewasa terbaik di Indonesia dengan cara mencari tahu kebutuhan konsumen dan terus berinovasi.

Confidence melihat dukungan dan perhatian terhadap kaum lansia dirasa masih kurang. Maka dari itu popok dewasa Confidence menghadirkan acara kampanye edukasi Untuk Orang Tua Berikanlah yang Terbaik. Orang tua atau yang sangat tua dan kerap disebut dengan kondisi jompo kemampuan fisik dan pikirannya semakin menurun. Tapi masih banyak juga usia lansia yang masih produktif bekerja. Namun kondisi fisik yang menurun sering seperti gangguan buang air kecil (inkontensia urine) pada lansia membuat mereka kehilangan rasa percaya diri dan buat aktifitas jadi nggak nyaman. Solusinya adalah dengan memakai popok dewasa, sehingga para lansia tetap bisa menjalankan aktifitasnya.

Pemberian penghargaan Rekor MURI
Menurut ibu Nirma pemilihan popok dewasa perlu diperhatikan dengan benar dan bu Nirma menyarankan agar pengguna popok dewasa memilih popok yang sudah teruji secara klinis dan aman untuk digunakan, sama seperti memilih popok bayi kalau sampai salah pilih bisa menyebabkan iritasi di kulit. Popok dewasa Confidence hadir dengan tagline The Expert of Adult Care adalah popok dewasa dengan kualitas terbaik yang telah meraih banyak penghargaan baik dari dalam maupun luar negeri. 

Confidence satu-satunya popok dewasa yang teruji klinis oleh Australian Dermatologist sebagai popok dewasa yang aman bagi kulit sensitif dan telah tersertifikasi halal. Popok dewasa Confidence juga telah mendapatkan penghargaan Top Brand selama enam tahun berturut-turut dan Digital Popular Brand Award selama dua  tahun berturut-turut. Confidence selalu ingin memberikan yang terbaik untuk konsumen dengan cara selalu berinovasi. Seperti sekarang ini, Confidence memiliki dua tipe yaitu Tipe Perekat untuk pengguna yang sakit (bedridden) dan Tipe Celana untuk pengguna yang masih aktif.

Nirma Sofiawati
Keunggulan popok dewasa Confidence tipe perekat adalah popok ini merupakan popok dewasa pertama di Indonesia denga tiga inovasi, yaitu inovasi pertama lapisan luarnya berbahan cloth-like selembut kain dan bersikulasi udara. Inovasi kedua mengandung ekstrak Aloe Vera yang membuat lembut sehingga terhindar dari iritasi, dan inovasi ketiga adalah memiliki daya serap ekstra cepat yang membuat permukaannya tetap kering. Keunggulan popok dewasa tipe celana adalah slim & fit jadi serasa pakai celana dalam biasa saja. Memakainya pun jadi lebih percaya diri. 

Kalau popok dewasa yang tipe celana nggak cuma untuk lansia saja deh, untuk orang dewasa yang travelling atau ada ada acara didaerah dan kita tidak nyaman dengan kamar mandinya kata Dewi Yul. Ini pengalaman pribadinya mbak Dewi yang sering mengisi acara ke daerah-daerah dan susah mencari toilet. Makanya dengan adanya popok dewasa Confidence yang tipe celan jadi solusi banget.


Tentang Inkontinensia

dr. Firtantyo Adi Syahputra, SpU
Inkontinensia menurut dr. Firtantyo Adi Syahputra, SpU yang disapa dr. Tyo dari klikdokter(dot)com adalah salah satu gangguan dalam urin, yaitu kesulitan dalam menahan buang air kecil yang disebabkan oleh melemahnya otot-otot kandung kemih. Penyebab inkontinensia sendiri pada wanita karena jumlah anak lahir, cara melahirkan, kehamilan, kegemukan, dan hormon (menopouse). Sedangkan pada pria penyebab inkontinensia karena adanya pembesaran prostat, merokok dan trauma atau cedera saluran kemih. Sedangkan penyebab lainnya bagi wanita dan pria adalah karena usia, riwayat operasi, masalah penyakit syaraf, penderita diabetes melitus, batuk-batuk lama, dan infeksi saluran kemih.

Adapun jenis-jenis inkontinensia urin adalah:
1. Overflow, yaitu urin dalam kandung kemih sudah terallu penuh, gejalanya rasa tidak puas setelah berkemih karena urin sedikit keluar dan pancarannya lemah.
2. Stress (tekanan), terjadi saat batuk, tertawa atau bersin, urin akan keluar karena terjadinya peningkatan tekanan dalam perut.
3. Urge, ditandai dengan ketidakmampuan menunda berkemih setelah sensasi berkemih muncul, karena otot kandung kemih (otot destrusor) tidak stabil.
4. Campuran, stress dan urge
5. Continous, terus menerus

Untuk menangani masalah inkontinensia urin ini menurut dr. Tyo adalah dengan sering pergi ke toilet, mengurangi jumlah minum, mengurangi asupan minuman tertentu seperti kopi, teh dan minuman bersoda, kemudian mengunjungi tempat yang mudah dijangkau toiletnya, membatasi olahraga. Solusi tepatnya lagi kata dr. Tyo adalah dengan menggunakan popok dewasa. Well, selain lansia kita juga perlu nih stok popok dewasa siapa tahu kalian yang suka travelling tetapi suka jijik kalau pipis sembarangan dan toilet umum yang jorok popok dewasa juga bisa jadi solusi.





Share
Tweet
Pin
Share
25 Comments

Selamat Hari Ibu. Setiap tahun tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu, dengan harapan semua orang bisa memaknai Hari Ibu mengingat bagaimana perjuangan dan pengorbanan seorang Ibu mulai dari kandungan sampai Ibu ikhlas melepaskan kita anak-anaknya melanjutkan hidup membina keluarga baru. Bagi saya setiap hari adalah hari Ibu, setiap hari saya selalu ingat pengorbanan Ibu.

Saya ingat betul bagaimana Ibu saya menjadi wanita multitasking yang sampai sekarang masih membuat saya speechless. Ibu yang punya anak lima dan usia saya dengan kakak cuma jarak satu tahun dan jarak dengan adik dibawah saya dua tahun, begitu pula jarak antar adik saya yang satu dengan lain juga terpaut satu tahun. Ibu mampu mengerjakan pekerjaan rumah sendiri. Bisa dibayangkan bagaimana repotnya Ibu saya.

Saya nggak pernah melupakan sedikitpun kebersamaan saya dengan Ibu, bagaimana masa kecil saya hingga saya dilepaskan menjadi seorang istri bagi suami saya. Sewaktu Ibu mengandung adik paling bungsu, Ibu mengurus kami keempat anaknya dalam keadaan hamil tanpa bantuan asisten rumah tangga. Pernah pakai asisten rumah tangga untuk mencuci dan menyetrika, tapi Ibu tidak puas dengan hasilnya.

Ibu saya tipe orang yang apa apa harus rapi, bersih, dan cekatan. Makanya di rumah saya itu percuma pakai asiten rumah tangga karena Ibu bakal stres kalau hasil setrika nggak rapi dan cucian nggak bersih, hehe. Bisa-bisa Ibu mengulangi lagi pekerjaan si mbak nya. Berkali-kali Ayah mengingatkan agar Ibu pakai jasa ART tapi memang Ibu  yang nggak mau karena merasa mampu mengerjakan semuanya, dan Ibu sering bilang nggak enak dilihat mata kalau lihat baju anaknya nggak bersih dan nggak rapi. Ya, begitulah Ibu nggak rela kalau pakaian yang dikenakan anak-anaknya tanpa sentuhan tangannya.

Baca juga: Doa dari Balik Jendela



Itu masih soal pakaian dan beberes rumah. Belum lagi soal masakan. Sampai sekarang Ibu selalu masak sendiri nggak pernah beli.  Kami anak-anaknya dibiasakan dengan masakan rumah, dengan alasan lebih sehat dan  lebih terjamin kebersihannya. Ibu yang paham anak yang satu suka lauk apa yang satu lagi sukanya apa. Kalau di meja makan banyak lauk pauk seperti rumah makan Padang itu sudah biasa, karena ada anak yang alergi dengan udang Ibu sediakan lauk ikan dan begitu seterusnya masakan Ibu selalu bervariasi. Masakan Ibu memang selalu ngangenin.

Menjelang remaja Ibu mulai menanamkan aturan untuk saya. Kadang saya suka gerah dan sesekali memberontak. Sering terjadi perbedaan pendapat antara saya dan Ibu. Saya mengganggap aturan yang Ibu berikan terlalu berlebihan, tapi Ibu beralasan itu dilakukan karena saya anak perempuannya. Kadang suka timbul perasaan Ibu nggak adil saat itu, kenapa saya diperlakukan beda dengan adik-adik saya. Saya dididik terlalu keras bahkan kalau teman main ke rumah pun harus ada jam nya. Kalau sudah lewat jam main, teman saya harus pulang dan saya masuk ke rumah. Huhu bayangin gimana jenuh nya.

Saat memasuki bangku Sekolah Menengah Atas saya mulai pisah dengan Ayah dan Ibu karena harus mengenyam pendidikan di luar kota. Awalnya saya senang banget karena bakal jadi anak yang mandiri dengan aturan sendiri tanpa aturan Ibu. Tapi kenyataannya beda. Ketika  Ibu dan Ayah mengantarkan saya ke rumah kos Ibu menitipkan saya kepada Ibu kos. Hati saya pilu, rasa sedih tak terbendung air mata pun mengalir begitu pun Ibu. Saya nggak sanggup lihat Ibu menangis.

Ketika jadi anak kos barulah berasa bagaimana nggak enaknya jauh dari Ibu. Hari-hari mengurus semua sendiri mulai dari pakaian sampai urusan makan. Paling nggak kuat saat malam  tiba, kangennya luar biasa. Apalagi zaman saya belum ada handphone, kalau rindu saya harus cari wartel agar bisa menelfon Ibu dan Ayah, dan lokasi nya lumayan jauh. Tapi saya upayakan dalam seminggu tiga sampai empat kali memberi kabar. Saya tahu Ibu juga rindu.

Jujur, menuliskan semua tentang Ibu saya nyesek seperti tersekat, air mata nggak ada habisnya mengingat betapa besarnya kasih sayang Ibu. Tiga belas tahun Ibu sakit tapi tak pernah sekalipun ibu menyerah dan mengeluh, Ibu tetap mengurus sendiri kami anak-anaknya yang masih kecil. Ini yang nggak mungkin bisa terlupakan. Betapa beruntungnya saya dilahirkan dari rahim Ibu saya. Ibu punya tempat tersendiri di hati saya. Ibu sosok yang tak tergantikan.


Semoga siapapun yang masih memiliki Ibu, selalu membahagiakan Ibu. Jangan pernah tanya jadi Ibu rumah tangga pekerjannya ngapain saja, karena pekerjaan Ibu rumah tangga dimulai dari bangun paling awal dan tidur paling akhir setelah anak-anaknya tertidur. Ibu kita semua adalah the best mom.




Share
Tweet
Pin
Share
18 Comments

Belajar itu nggak ada habisnya, ilmu harus terus dicari dan di kejar nggak boleh ketinggalan, ini prinsip saya. Makanya setiap ada event yang didalamnya ada workshop, seminar atau sekadar sharing selama sarat ilmu saya pasti ikutan. Termasuk sewaktu CNI mengadakan workshop mengenai SEO yang materinya dibawakan oleh mas Niko Riansyah, CNI Digital Marketing Specialist dan Content Writer yang dibawakan oleh teh Ani Berta. Kedua materi ini terus terang belum saya kuasai, meski sudah pernah mengikuti materi yang sama saya anggap ini semakin melatih kemampuan dan teknik menulis. Termasuk bagaimana agar orang banyak mengunjungi blog saya dan peluang lain selain blog yakni menjadi content writer.

Meski CNI adalah bisnis Multi Level Marketing (MLM), CNI telah beradaptasi dengan dunia digital yakni digital marketing. Makanya CNI sering mengadakan blogger gathering sambil sharing mengenai digital marketing, tips bersosial media, tips bagaimana agar konten sosial media menarik agar follower nggak jenuh dan informasi mengenai dunia digital termasuk dunia blogging. Dalam blogging ada yang namanya teknik SEO, dimana dengan teknik ini tulisan kita bisa muncul di halaman pertamanya Google. Keuntungannya blog kita akan lebih mudah dicari dan mendatangkan banyak pengunjung, siapa yang nggak mau ya kan.

Niko Riansyah


Perbedaan SEO dan SEM


Menurut mas Niko ada dua cara agar blog kita muncul di halaman pertama nya Google, yakni dengan SEO dan SEM.  SEO (Search Engine Optimization) merupakan perangkat penelusur informasi dari dokumen-dokumen yang tersedia. Hasil pencarian umumnya ditampilkan dalam bentuk daftar yang seringkali diurutkan menurut tingkatan akurasi atau pun rasio pengunjung atas suatu berkas yang disebut hits. singkatnya SEO itu lebih organik, gratis, hasil pencarian muncul berdasarkan ranking website berdasarkan kualitas konten dan update konten website.

Sedangkan SEM (Search Engine Marketing) adalah bentuk pemasaran internet yang melibatkan promosi situs web dengan meningkatkan visibilitas mereka di laman hasil penelusuran melalui pengoptimalan dan periklanan. SEM mencakup taktik SEO serta beberapa taktik pemasaran penelusuran lainnya. SEM dikenal juga dengan istilah mesin oencari berbayar. SEM biasanya lebih mengandalkan ikkan berbayar seperti Google Adwords, Google Display Network, Bing Ads, dsb. Dengan SEM sius web bisa langsung berada di urutan paling atas mesin pencari tanpa perlu melakukan optimasi halaman seperti yang dilakukan pada SEO. Dengan SEM kita juga bisa menentukan target audiens yang sesuai dan relevan dengan situs web kita. Pembayaran SEM biasanya dilakukan dengan metode PPC atau Pay Per Click dimana kita akan membayar berdasarkan berapa banyak situs web yang kita miliki di klik oleh pengunjung.


On-Page SEO dan Off-Page SEO

Pernah dengar istilah On-Page dan Off-Page dalam sistem SEO? Jadi On-Page adalah langkah SEO yang dilakukan di dalam blog dengan cara memperbaiki isi dan tampilan blog. Ada 5 langkah yang bisa dilakukan yaitu: 

1. Struktur Website

Pastikan memasukkan meta tag seperti keyword secara alami ke dalam tag judul, deskripsi meta, dan keyword meta. Selain itu lengkapi dengan format H1-H6, deskripsi image alt-text, dan internal links.

2. Format Url

Susun format Url halaman blog atau website kita, misalnya geraicni.com/blog/seo-vs-sem bukan geraicni.com/blog?id=4.

3. Optimalkan Kecepatan Website

Tingkat bouncing yang tinggi adalah karena hasil kecepatan loading halaman. Jadi usahakan perbaiki waktu pemuatan halaman. Sebaiknya waktu terbaik saat loading time maksimal lima detik. Kalau loading halaman web kita terlalu lama selain bounce rate tinggi juga membuat pengunjung nggak betah menunggu. 

4. Update Konten Website

Rajin-rajin meng-updtade konten blog/web secara teratur. Blog itu ibarat rumah sendiri meski sering-sering dirapikan dan diurus. Blog yang lama tidak di update akan dideteksi mesin pencari sebagai entitas "mati".

5. Konten Yang Berkualitas

Buat konten yang menarik dan informatif agar pengunjung tertarik berkunjung ke blog kita dan betah berlama-lama di blog kita. Kalau pengunjung banyak mampir di blog kita ini menandakan blog kita memiliki konten yang bermanfaat dan berkualitas.



Off-Page SEO adalah langkah yang dilakukan di luar blog kita. Berikut langkah-langkah nya: 

1. Membangun Backlink

Semakin banyak backlink blog kita berada di blog atau web orang lain berarti blog kita semakin dipercaya. Kita bisa bekerjasama dengan teman sesama pemilik blog atau web untuk saling bertukar backlink.

2. Blogging

Kontribusi blog di situs web yang memiliki otoritas tinggi dalam pencarian SEO.

3. Submit Url Website

Submit url website ke Search Engine Submission seperti Google, Yahoo (Bing), Amazon, dll. Ada sekitar 300 mesin pencari yang bisa kita submit, jadi nggak hanya google.

4. Social Media

Biasakan sharing artikel tulisan ke social media kita seperti Facebook, Twitter, Google+, Pinterest, dll agar orang lain mengetahui blog kita.

5. Perpanjang Domain Hinga 2-3 Tahun

Dengan memperharui domain kita selama dua sampai tiga tahun ini akan membantu memberikan kredibilitas dan otoritas domain kita.

Mas Niko sudah berbagi tips dan trik bagaimana agar blog kita bisa berada di page one Google dan bagaimana agar blog banyak dikunjungi.  Meski benar-benar serius nih belajar SEO nya biar berhasil.


Menjadi Content Writer

Pertumbuhan era digital saat ini membuat kebutuhan orang-orang akan informasi semakin meningkat. Untuk itulah sekarang banyak perusahaan atau organisasi yang memerlukan informasi dan mempublikasikan kegiatan. Kadang meskipun ada pegawai atau staff yang bekerja di perusahaan tersebut belum tentu mereka bisa menulis untuk membuat informasi dan publikasi kegiatan di web. Makanya kebutuhan akan penulis juga meningkat, inilah yang disebut content wrtiter.

Sebagai penulis kita menjadi jembatan ilmu pengetahuan, sebagai perpanjangan tangan dari informasi yang pernah kita dapatkan. Kalau mau jeli, banyak loh peluang untuk menjadi content writer. Jadi jangan fokus di blogging saja, sekali-kali keluar dari zona nyaman seru juga kata teh Ani Berta. Peluang menjadi content writer itu banyak, bisa freelance di media cetak maupun online atau jadi kontributor di website suatu perusahaan.

Ani Berta
Kalau sudah beehasil menjadi content writer jangan lupa ya apa tujuan kita menjadi content writer, untuk mencari penghasilan atau sukarela. Sebaiknya kalau kita masih menjadi pemula dan belum punya pengalaman, bisa dengan sukarela menjadi content writer suatu yayasan, hitung-hitung amal lah ya. Seiring waktu kalau kita sudah memiliki pengalaman dan jam terbang tinggi kita bisa mengajukan proposal ke beberapa perusahaan dengan melampirkan portofolio. Jangan sekali-kali belum mampu jadi content writer tapi sudah sebar proposal, daripada ntar jadi malu-maluin karena belum punya pengalaman.

Memiliki blog sendiri tentu gaya tulisan ya kita banget. Berbeda dengan content writer, gaya penulisan harus disesuaikan dengan ciri khas web atau portal perusahaan tersebut jangan pakai gaya sendiri apalagi pakai bahasa alay.  Lebih bagus lagi pilih kategori tulisan yang benar-benar kita kuasai. Jangan pernah melakukan plagiat atau copas tulisan orang lain, harus konten positif tulisan sendiri. Agar banyak mendapat wawasan sering-sering berburu konten dengan mengikuti berbagai workshop ataupun seminar, mengikuti talkshow, mewawancarai narasumbernya, membaca majalah atau mengikuti diskusi di suatu event. Kalau saat menulis kita stuck berarti kita kurang wawasan.

Sebelum menulis artikel sebaiknya buat schedule, seperti mengatur ritme tulisan sesuai yang diminta oleh klien, kemudian buat outline agar nantinya kita mudah mengembangkan tulisan. Kemudian persiapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk konten seperti text, video, gambar, atau infografis. Oh ya, jangan lupa share tulisan kita di sosial media kita biasr dibaca banyak orang.


Senang ikutan event yang diadakan CNI ini, jadi nambah ilmu dan wawasan. Semakin ingin berbenah blog juga pengen mengembangkan sayap mencoba jadi content writer. Big thanks buat CNI, mas Niko, dan teh Ani semoga nggak bosan berbagi ilmu.



Share
Tweet
Pin
Share
8 Comments
Newer Posts
Older Posts

Design Anti Ribet Cuma Pakai Canva

Design Anti Ribet Cuma Pakai Canva

Total Pageviews

Hello! I’m Tuty Queen

Hello! I’m Tuty Queen

Follow Me

  • instagram
  • facebook
  • twitter
  • pinterest

Categories

  • Asuransi
  • Canva
  • Dompet Dhuafa
  • Film
  • Food
  • Lingkungan
  • NPD
  • Sport
  • aplikasi
  • beauty
  • ekonomi
  • fashion
  • finance
  • halal lifestyle
  • health
  • hotel
  • kuliner
  • lifestyle
  • teknologi digital

Blog Archive

  • ►  2014 (6)
    • ►  November 2014 (6)
  • ►  2015 (37)
    • ►  March 2015 (1)
    • ►  May 2015 (3)
    • ►  June 2015 (5)
    • ►  October 2015 (3)
    • ►  November 2015 (7)
    • ►  December 2015 (18)
  • ►  2016 (167)
    • ►  January 2016 (11)
    • ►  February 2016 (16)
    • ►  March 2016 (21)
    • ►  April 2016 (15)
    • ►  May 2016 (11)
    • ►  June 2016 (16)
    • ►  July 2016 (6)
    • ►  August 2016 (7)
    • ►  September 2016 (10)
    • ►  October 2016 (20)
    • ►  November 2016 (18)
    • ►  December 2016 (16)
  • ▼  2017 (176)
    • ►  January 2017 (12)
    • ►  February 2017 (14)
    • ►  March 2017 (11)
    • ►  April 2017 (16)
    • ►  May 2017 (14)
    • ►  June 2017 (14)
    • ►  July 2017 (6)
    • ►  August 2017 (21)
    • ►  September 2017 (10)
    • ►  October 2017 (20)
    • ►  November 2017 (15)
    • ▼  December 2017 (23)
      • Buat Kamu yang Bingung Menyewakan dan Mencari Sewa...
      • Kaleidoskop 2017 dan Prospek Bisnis 2018 TM Agung ...
      • Nonton Bareng dan Penghargaan Karya Jurnalistik Te...
      • Aplikasi Gawe untuk Kamu yang Cari Gawean
      • Beli Pulsa dan Paket Internet di Traveloka #JadiBi...
      • Masak Makanan Sehat di Rumah dengan Produk Terbaru...
      • Waspadai Kanker Serviks Sebelum Terlambat
      • Vania Menjawab Kebutuhan Masyarakat Digital Soal A...
      • Diskusi Soal Jasa Konstruksi dan Pengembangan Peng...
      • 10 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nongkrong di Warunk Up...
      • Ada Apa dengan Radio? #radioguegakmati
      • Bertekad Menjalani Pola Hidup Sehat di Tahun 2018
      • Groundbreaking EcoHome Apartemen Pertama di CitraR...
      • Aksi Peduli Kosmetika Aman dan Obat Tradisional Be...
      • Indonesia Menjadi Tuan Rumah Asian Para Games 2018
      • Belajar SEO dan Content Writer Bareng CNI
      • Ibu Sosok yang Tak Tergantikan
      • Penghargaan Rekor Muri Untuk Testimoni Terbanyak K...
      • Green Pramuka Square Merayakan HUT Pertama dengan ...
      • Menjadi Hero Zaman Now dari yang Terdekat
      • Prudential Indonesia Donasikan Mesin Apheresis kep...
      • Belanja Murah Harga Grosir di ITC Depok
      • Aku dan Aplikasi Mobil123.com
  • ►  2018 (171)
    • ►  January 2018 (9)
    • ►  February 2018 (13)
    • ►  March 2018 (17)
    • ►  April 2018 (18)
    • ►  May 2018 (16)
    • ►  June 2018 (9)
    • ►  July 2018 (6)
    • ►  August 2018 (18)
    • ►  September 2018 (13)
    • ►  October 2018 (17)
    • ►  November 2018 (13)
    • ►  December 2018 (22)
  • ►  2019 (108)
    • ►  January 2019 (11)
    • ►  February 2019 (3)
    • ►  March 2019 (5)
    • ►  April 2019 (1)
    • ►  May 2019 (13)
    • ►  June 2019 (6)
    • ►  July 2019 (11)
    • ►  August 2019 (17)
    • ►  September 2019 (10)
    • ►  October 2019 (10)
    • ►  November 2019 (11)
    • ►  December 2019 (10)
  • ►  2020 (64)
    • ►  January 2020 (6)
    • ►  February 2020 (8)
    • ►  March 2020 (8)
    • ►  April 2020 (5)
    • ►  May 2020 (6)
    • ►  June 2020 (1)
    • ►  July 2020 (4)
    • ►  August 2020 (12)
    • ►  September 2020 (5)
    • ►  October 2020 (2)
    • ►  November 2020 (3)
    • ►  December 2020 (4)
  • ►  2021 (63)
    • ►  January 2021 (5)
    • ►  February 2021 (3)
    • ►  March 2021 (5)
    • ►  April 2021 (4)
    • ►  May 2021 (3)
    • ►  June 2021 (1)
    • ►  July 2021 (2)
    • ►  August 2021 (3)
    • ►  September 2021 (4)
    • ►  October 2021 (10)
    • ►  November 2021 (11)
    • ►  December 2021 (12)
  • ►  2022 (67)
    • ►  January 2022 (2)
    • ►  February 2022 (7)
    • ►  March 2022 (10)
    • ►  April 2022 (12)
    • ►  May 2022 (5)
    • ►  June 2022 (5)
    • ►  July 2022 (5)
    • ►  August 2022 (3)
    • ►  September 2022 (5)
    • ►  October 2022 (4)
    • ►  November 2022 (3)
    • ►  December 2022 (6)
  • ►  2023 (49)
    • ►  February 2023 (3)
    • ►  March 2023 (4)
    • ►  April 2023 (2)
    • ►  May 2023 (7)
    • ►  June 2023 (3)
    • ►  July 2023 (7)
    • ►  August 2023 (3)
    • ►  September 2023 (7)
    • ►  October 2023 (4)
    • ►  November 2023 (5)
    • ►  December 2023 (4)
  • ►  2024 (29)
    • ►  January 2024 (1)
    • ►  February 2024 (3)
    • ►  March 2024 (8)
    • ►  April 2024 (2)
    • ►  May 2024 (1)
    • ►  June 2024 (5)
    • ►  July 2024 (2)
    • ►  August 2024 (2)
    • ►  September 2024 (3)
    • ►  October 2024 (1)
    • ►  November 2024 (1)
  • ►  2025 (9)
    • ►  January 2025 (4)
    • ►  February 2025 (3)
    • ►  March 2025 (1)
    • ►  May 2025 (1)

Contact Form

Name

Email *

Message *

Member of

Member of


Created with by ThemeXpose | Distributed by Blogger Templates