Cantik Dengan Sulamit Kosmetik

T ampil cantik sebenarnya tak membutuhkan waktu lama, asalkan kita tahu produk mana dan dengan formula atau kandungan apa yang digunak...


Tampil cantik sebenarnya tak membutuhkan waktu lama, asalkan kita tahu produk mana dan dengan formula atau kandungan apa yang digunakan. Formula dan tekstur produk yang kita pilihlah yang menentukan lama pemakaian, hasil riasan yang diperoleh dan berapa lama produk tersebut bertahan di wajah kita. Bagi saya bagian yang paling penting dalam merias wajah adalah mata dan alis, dua bagian ini saja sudah mampu menampilkan bingkai wajah. Biasanya bagian mata saya lebih saya tonjolkan, dibuat lebih bold dengan riasan smokey eyes dan juga pemakaian mascara berulang agar bulu mata kelihatan tebal, karena saya nggak pinter pakai bulu mata palsu hehe, alhasil cara mengakalinya dengan menebalkan pemakaian mascara tadi.

Wanita dan makeup memang tak terpisahkan. Ini terbukti dengan semakin banyaknya brand kosmetik bermunculan. Tapi kita harus tetap aware dengan kandungan yang terdapat di dalam kosmetik tersebut. Yang paling penting apakah kosmetik tersebut sudah lolos uji dan dinyatakan oleh BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Yups, seperti brand yang akan saya review kali ini yaitu Sulamit. 

Sulamit adalah kosmetik lokal asli buatan Indonesia, Sulamit Cosmetics didirikan dengan sebuah visi besar untuk mendadani wanita Indonesia secara lahiriah maupun batiniah dengan karakter yang baik, sehingga tidak hanya tampil cantik di luar namun juga tampil dalam kecantikan hati dan harapan. Bagi Sulamit, cantik adalah memiliki kulit yang bersih, sehat, terawat dan tidak selalu harus putih, namun kami lebih menghargai wanita untuk tampil dengan keunikan pribadinya. Nama Sulamit sendiri diambil dari nama gadis Sulam/Sulamit yang hidup pada masa ke-emasan Raja Salomo / Nabi Sulaiman. Diceritakan bahwa Raja Salomo / Nabi Sulaiman begitu jatuh hati dengan gadis ini, bukan hanya karena kecantikkan parasnya tapi juga karena inner beauty yang memancar keluar darinya. Namun daripada menerima cinta dari Raja Salomo / Nabi Sulaiman, Sulamit lebih memilih untuk meninggalkan semua tawaran materi dan lebih memilih hidup dengan kekasihnya yang hanya seorang gembala kambing-domba dalam kesederhanaan dan cinta. Karakter baik seperti kesederhanaan/kerendahan hati, kelembutan hati (mau belajar dan diajar), ketegasan, bekerja keras, hidup dengan passion inilah yang kami aplikasikan pada kualitas maupun design produk yang ditampilkan dari produk Sulamit.

Simbol, warna dan bentuk pada produk Sulamit sebenarnya memiliki maknan filosofi, seperti simbol alat musik Harpa berbicara tentang harmonisasi, kenyamanan dan ketenangan. Harapannya setiap orang yang menggunakan dan bersentuhan dengan Sulamit bisa menjadi pribadi yang nyaman dengan keunikan dirinya, sehingga bisa memancarkan inner beauty. Warna pink/merah muda pada produk berbicara tentang kelembutan hati, yaitu sikap yang mau diajar dan mau belajar. Harapannya karakter ini menginspirasi para wanita untuk terus belajar untuk hal - hal baru demi kemajuan yang lebih baik. Bentuk bunga mawar di kemasan luar produk berbicara tentang cinta dan passion dalam hidup. Menjelaskan bagaimana kita harus hidup dengan dilandasi passion yang kuat akan suatu bidang dan pribadi. Warna pink tua / fuchsia di kemasan luar produk
berbicara tentang ketegasan dan kekuatan hati

Sulamit kosmetik memiliki berbagai produk unggulan yang menjadi pilihan utama, mulai dari produk Loose Powder, Lipstick, Two Way Cake, Blush On, Eye Shadow, Eyeliner, Mascara, dan rangkaian produk Skin Care serta produk asesoris seperti bulu mata. Berikut beberapa rangkaian produk Sulamit yang saya coba gunakan untuk tampilan makeup natural saya kali ini:


Facial Foam
Sulamit Miraculous Facial Foam inu mengamdung ekstrak Lemon dan Bearberry yang membersihkan kulit wajah sekaligus mencerahkan dan menjaga kelembaban alami kulit wajah. Kulit wajah jadi nampak lebih putih, bersih dan cerah.

Sulamit Miraculous Bright Facial Foam
Brightening Cream
Sulamit Perfect Beauty Brightening Cream ini membantu memberikan kelembaban pada kulit wajah, menjadikan kulit wajah terlihat lebih cerah dan cantik, serta melindungi kulit wajah dari pengaruh buruk sinar matahari. Digunakan  saat wajah dalam keadaan bersih ( bersihkan wajah dengan Sulamit Miraculous Bright Facial Foam ).

Sulamit Perfect Beauty Brightening Cream
BB Cream
Sulamit Miraculous Bright BB Cream ini merupakan perpaduan skin care dan make up yang bermanfaat melindungi wajah dari sinar matahari, menyamarkan pori-pori wajah agar tampak halus dan bersinar.

Sulamit Miraculous Bright BB Cream
Loose Powder
Sulamit Loose Powder memiliki tekstur yang halus dan mampu menutupi kilau minyak di wajah sehingga wajah kelihatan lebih halus. Sebaiknya digunakan setelah memakai BB Cream. Saya suka Loose Powder 02 Sincerity Pink Blended Powder, nggak terlalu norak untuk warna kulit saya yang agak gelap.


Sulamit Loose Powder 01 - Divine Natural Blended Powder
02 - Sincerity Pink Blended Powder
Lipstick
Sulamit Lipstick ini dapat melembabkan bibir sekaligus sangat ringan di bibir nggak membuat bibir jadi kering dan terkelupas. Pilihan saya adalah yang nomor 07 karena warnanya cerah dan cocok untuk bibir saya yang agak gelap.     
                                            

Sulamit Lipstick 07 - Divine
Eyebrow
Kalau pensil alis dari pertama kenal kosmetik sampai sekarang saya selalu suka warna coklat. Pertama mencoba pensil alis Sulamit ini saya langsung teringat pensil alis favorit saya yang biasa saya pakai, ini hampir sama soft nya dan mudah diaplikasikan.


Sulamit Eyebrow Brown
Eyeliner
Eyeliner keluaran Sulamit ini berbentuk liquid pen dan warna jadi lebih bold setelah diaplikasikan, mungkin karena saya terbiasa dengan eyeliner berbentuk pensil jadi saat menggunakan saya berulang kali melakukan koreksi hehe tapi saya sangat suka hasil akhirnya.
Sulamit Eyeliner Liquid Pen

Adanya informasi yang beredar di media online kalau Sulamit adalah produk berbahaya, sebenarnya karena adanya miss komunikasi. Sulamit kosmetik sudah teregistrasi di BPOM dan sudah memiliki nomor NA untuk semua kategori produknya. Nomor NA adalah kode untuk kosmetika/obat yang dijual secara online. Adanya nomor NA untuk semua kategori produk menjelaskan bahwa Sulamit Kosmetik aman dan beregistrasi BPOM.

Ini hasil akhir menggunakan produk Sulamit, saya suka dengan BB Cream nya , kulit wajah lembab dan nggak bikin bedak kelihatan numpuk.
Hasil MakeUp Natural Dengan Sulamit




You Might Also Like

8 comments

  1. Cantik ya ngepink abis :) basil akhirnya Oke ya mbak, aku jg pake :)

    ReplyDelete
  2. Ihhh pengeeen dehhh punya .....
    Biar belajar dandan hehehhe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yuk mbak icha dicoba harganya terjangkau :-)

      Delete
  3. Sulamit maksimal sekali ya, jadi kepingin pakai

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai mbak Astin, eyeliner nya saya andalin nih, hasilnya oke banget.

      Delete
  4. Replies
    1. Eyeliner nya oke banget nih maak hihi biar tambah ngiler

      Delete

Canva Magic Write