Tokopedia Menambah Kanal Pembayaran Melalui JNE

N ovember ini JNE akan bertambah usia tepatnya tanggal 26 November 2017. Yeayy..nggak sabar pengen ngucapin Happy Birthday buat JNE yang...


November ini JNE akan bertambah usia tepatnya tanggal 26 November 2017. Yeayy..nggak sabar pengen ngucapin Happy Birthday buat JNE yang ke 27. Tahun lalu untuk merayakan hari ulang tahunnya JNE  berbagi kebahagiaan dengan mengadakan program Harbokir. Kira-kira tahun ini ada kebahagiaan apalagi ya yang akan dibagikan JNE? Kita tunggu saja.

Tapi menjelang usianya yang ke 27 JNE melakukan kerjasama dengan Tokopedia dalam hal metode pembayaran. JNE ingin terus mengembangkan dan meningkatkan pelayanannya. Seperti kita ketahui selama ini JNE memberikan pelayanan dalam pengantaran berupa kecepatan, ketepatan, keamanan. Bapak M. Feriadi selaku Presiden Direktur JNE dalam sambutannya saat press conference 16 Oktober lalu di Kantor Pusat JNE mengatakan sekarang JNE akan menambah satu fitur lagi dimana untuk semua transaksi pembelian dari masyarakat yang berbelanja melalui Tokopedia akan mendapatkan kemudahan, dimana masyarakat bisa melakukan pembayaran melalui counter JNE yang kurang lebih jumlahnya ada 200 lokasi.


M. Feriadi

Kemudahan pembayaran melalui JNE dilakukan karena sejarang ini e-commerce tumbuh dan berkembang, seiring dengan pertumbuhan inilah JNE ingin memberikan kemudahan pada masyarakat dalam bertransaksi. Jadi kalau selama ini kerjasama JNE dan Tokopedia hanya dalam hal delivery dan pick up kiriman sekarang keejasamanya bertambah dalam hal kanal pembayaran. Sekarang untuk transaksi yang ada JNE sudah bisa melayani Tokopedia,  JNE juga menjual merchandise nya dengan membuka toko di Tokopedia, tinggal searching saja Toko JNE disana bakal kita temui berbagai merchandise JNE. Harapan Pak Feriady semoga kedepannya kerjasa dengan Tokopedia bisa ditingkatkan dan tentunya kebaikan ekonomi masyarakat Indonesia. Seperti momentum kerjasama ini harapannya agar perekonomian masyarakat Indonesia semakin bergairah.

Sementara itu Bapak William Tanuwijaya selaku CEO Tokopedia memaparkan bahwa saat ini Tokopedia sudah hadir di Indonesia lebih dari 8 tahun dengan misi turut serta menggerakkan roda perekonomian secara digital. Sudah ada sekita 2 juta masyarakat Indonesia yang memulai bisnis mereka bersama Tokopedia dan setiap bulannya ada 40 juta masyarakat Indonesia yang mengunjungi Tokopedia. Perkembangan e-commerce akhir-akhir ini sangat pesat, tapi berdasarkan data PwC melalui riset tahun 2016 Indonesia sebenarnya kontribusi transaksi e-commerce terhadap total retail di Indonesia baru 1 persen. Artinya di Indonesia 1 dari 100 transaksi sudah dilakukan secara online. Sebenarnya ini masih tertinggal di banding negara maju lain. Contohnya Amerika dan China angkanya sudah mencapai 14 persen, 1 dari 7 transaksi sudah dilakukan secara online. Hanya masalah waktu saja Indonesia juga akan mencapai seperti itu ujar Pak William.


William Tanuwijaya

Saat ini jumlah pengguna mobile di Indonesia sudah besar sekali, namun salah satu kendala untuk mencapai potensi transaksi e-commerce adalah jumlah pengguna bank di Indonesia atau yang sudah punya rekening di bank masih terbatas, hanya 36 persen dari penduduk dewasa yang memiliki akun bank. Oleh karena itulah Tokopedia bersama dengan para mitranya selalu berusaha mencari solusi bagaimana agar lebih banyak masyarakt Indonesia khususnya mereka yang belum punya akun bank bisa merasakan kemudahan dan kenyamanan berbelanja online.

JNE selama 8 tahun terakhir menjadi salah satu mitra terdepannya Tokopedia dalam hal pengiriman barang dari merchant kepada consumer. Melihat banyaknya gerai JNE yang ada tersebar di seluruh Indonesia ini akan menjadi sebuah potensi bagaimana jika gerai ini menjadi seperti mesin ATM bagi masyarakat Indonesia yang tidak punya akun bank. Jadi tinggal transaksi online saja di Tokopedia kemudian datang ke counter JNE untuk melakukan pembayaran. Harapan Pak William kerjama logistik dan e-commerce dengan JNE saat ini merupakan titik awal untuk kerjasama-kerjasama selanjutnya di masa mendatang. Tokopedia selalu menganggap misi menggerakkan roda perekonomian secara digital sendirian, harus dilakukan bersama dengan para stake holder lainnya.

Kerjasama JNE-Tokopedia Dalam Hal Pembayaran Resmi Diluncurkan

Senior Manager Marketing Communication JNE Bapak Mayland Hendar Prasetyo   Kerjasama eksklusif antar Tokopedia dan JNE masalah payment adalah lebih kepada fitur pembayaran. Semua chanel perwakilan JNE diseluruh Indonesia bisa digunakan untuk melakukan pembayaran Tokopedia. Pak Meyland juga menjelaskan bagaimana cara memanfaatkan fitur pembayarannya. Cara belanjanya sama seperti kita belanja online di Tokopedia. Setelah kita memilih chanel pembayaran JNE selanjutnya akan keluar kode pembayaran dan kode inilah yang dibawa ke counter JNE untuk melakukan pembayaran. Setelah selesai melakukan pembayaran otomatis barang yang kita pesan sudah dibayar.


Mayland Hendar Prasetyo



Jadi tambah mudah ya buat teman-teman yang suka belanja online, banyak pilihan pembayaran. Buat teman-teman di daerah yang belum punya rekening di bank bisa pilih kanal pembayaran melalui JNE. Oh ya, untuk pembayaran melalui JNE ini ada biaya administrasi 2 ribu rupiah, tapi kalau teman-teman belanja di Tokopedia dan melakukan pembayaran melalui JNE sampai dengan tanggal 31 Oktober 2017 bebas biaya adminstrasi loh. Yuk ah manfaatin promo free biaya administrasi nya.




You Might Also Like

6 comments

  1. Cie ciee yang abis ngeborong di Tokopedia bayar di JNE hehe.Yuk lahh cuss belanja mumpung bebas biaya administrasi sampai 31 Oktober.

    ReplyDelete
  2. wah makin mnatap ya, JNE bisa jadi tempat pembayaran

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mbak, jadi teman-teman di daerah yang belum bisa pakai transaksi online bisa ke cabang JNE aja

      Delete
  3. Makin keren aja nih JNE Mbak... Aku suka banget sm pelayanan JNe ..ramah2 hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya sama, aku selalu pakai JNE cabangnya banyak dan nggak jauh dari rumah

      Delete